FULL METAL
November 2023
Tetap bebas, dan jadilah dirimu sendiri:
Mengekspresikan identitas individu yang beragam dengan beragam corak yang penuh warna
Pandangan dunia G-SHOCK, yang secara indah melengkapi beragam identitas individu, diekspresikan dengan gradasi warna dan aksen dalam palet yang sangat bervariasi. Jam tangan ini didasarkan pada dua model dengan bentuk logam penuh yang diwarisi dari konsep desain G-SHOCK pertama: GMW-B5000, dengan bentuknya yang ikonik, dan GM-B2100, dengan bezel segi delapan. Tampilan orisinal yang inventif dicapai untuk kedua arloji baru ini, memadukan kekuatan dan keindahan.
STYLING MOVIE
Fitur
Warna perak dengan gradasi ungu/biru
[GM-B2100PC]
Bagian luar berwarna perak dipadukan dengan dial berwarna hitam, sementara jarum penunjuk arah dan jarum jam dan menit dihiasi dengan gradasi warna ungu/biru. Bersama dengan aksen merah dan hijau, skema warna ini memperlihatkan karakter individual degan warna beragam yang bebas dan santai.
Warna hitam dengan gradasi oranye/kuning
[GM-B2100BPC]
Dengan nuansa hangat yang sangat cocok melengkapi skema warna hitam ini, desain ini mengekspresikan kekuatan dan kecantikan semangat setiap individu, yaitu semangat yang berasal dari dalam. Jarum jam dan menit, serta tanda indeks, memiliki gradasi warna bersama aksen biru dan kuning.
Gradasi warna biru/hijau: Mencerminkan karakter setiap pemakai
[GMW-B5000PC/GMW-B5000BPC]
Gradasi warna biru/hijau dicapai dengan deposisi uap kaca yang menghiasi perimeter muka digital. Indikator mode dan garis bingkai menampilkan aksen penuh warna, yang memperlihatkan tampilan dunia dari karakter individu unik yang selaras, dengan susunan warna yang indah dan nuansa beragam.
DETAIL1
Lapisan akhir yang dirender dengan teliti untuk tekstur logam yang berkualitas
Lapisan tipis dipasang pada bagian atas bezel dan lapisan cermin pada tepi miring untuk meningkatkan tekstur logam secara keseluruhan. IP hitam diterapkan pada bezel dan tali jam pada seri GM-B2100BPC dan GMW-B5000BPC.
DETAIL2
Penunjuk waktu bertenaga surya dengan Bluetooth® untuk akurasi dan keandalan yang lebih baik
*GMW-B5000PC dan GMW-B5000BPC: Penunjuk waktu bertenaga surya dengan Bluetooth® dan kontrol radio
DETAIL3
Super Illuminator agar jam tangan bisa dilihat meski dalam keadaan gelap
Seri GM-B2100PC dan GM-B2100BPC: Lampu LED ganda dengan kecerahan tinggi
Seri GMW-B5000PC dan GMW-B5000BPC: Lampu latar LED full otomatis dengan kecerahan tinggi
*Gambar menampilkan seri GM-B2100PC-1A.
VIDEO PRODUK
Multiple functions, all at your fingertips
CASIO WATCHES
(Smartphone app)
- Penyesuaian waktu otomatis (empat kali sehari)
- Pengaturan jam tangan yang mudah
- Waktu dunia (sekitar 300 kota) dan waktu untuk lokasi lain yang dapat diatur*.
- Waktu & tempat
(Menekan tombol di jam akan mencatat tanggal, waktu dan posisi pada peta di dalam aplikasi. Berguna sebagai catatan aktivitas).
- Pengingat
(Jam tangan ini menyediakan pengingat hingga lima acara yang akan datang, yang dapat diatur dalam aplikasi.)
- Pencari ponsel
*Tersedia di GMW-B5000PC dan GMW-B5000BPC.
SPESIFIKASI (Fungsi Jam)
GM-B2100PC/GM-B2100BPC
• Struktur tahan guncangan
• Ketahanan air hingga 200m
• Bertenaga surya
• Smartphone Link
• Fitur pergeseran jarum
• Waktu dunia (38 kota)
• 1/100-detik stopwatch
• Penghitung waktu mundur
• 5 alarm harian
• Lampu LED ganda (Super Illuminator)
GMW-B5000PC/GMW-B5000BPC
• Struktur tahan guncangan
• Ketahanan air hingga 200m
• Bertenaga surya
• Smartphone Link
• Dengan pengendali radio (Multiband 6)
• 5 waktu dunia yang dipilih dari 39 kota
• 1/100-detik stopwatch
• Penghitung waktu mundur
• 5 alarm harian
• Lampu LED otomatis (Super Illuminator)
Merek dan logo Bluetooth® adalah merek dagang terdaftar yang dimiliki oleh Bluetooth SIG, Inc. Penggunaan merek dan logo tersebut oleh Casio Computer Co, Ltd berada di bawah lisensi.



